Plugins Word Press Hide Comments are closed

Kalau kita blogging menggunakan wordpress dan mendisable comment, umumnya akan muncul tulisan Comments are closed di bawah postingan kita.
Tapi ada juga beberapa themes yang kalau disabled comment kata Comments are closed itu tidak muncul.
Bagaimana kalau themes yang kita pakai tulisan itu masih muncul?
kita bikin sendiri aja plugins nya, untuk menyembunyikan tulisan itu.
Sekali lagi ini untuk menyembunyikan, bukan untuk membuang atau remove

Biasanya untuk nocomment ini secara umum menggunakan style class nocomments.
kalau dilihat source html nya seperti ini
<p class="nocomments">Comments are closed.</p>
tapi bisa juga tidak seperti itu, tergantung yang membuat themes.
Yang perlu kita perhatikan adalah class nya, dalam hal ini kita dapatkan class nya adalah nocomments

OK langsung kita mulai bikin plugins nya, codenya seperti ini:
<?php
/*
Plugin Name: Hide Comments are closed
Description: Menyembunyikan tulisan Comments are closed
Version: 1.0
Author: Hendro
Author URI: http://mp3free4.us/
*/

function nokomen() {
echo '<style type="text/css">'."\r\n.nocomments {\r\n\tdisplay: none;\r\n}\r\n</style>\r\n";
}
add_filter('wp_head', 'nokomen');
?>
simpan sebagai file nokomen.php atau download plugins hide comments are close text dan upload ke folder plugins wordpress kemudian aktifin melalui dashboard wp admin.
plugins ini akan menggenerate kode html seperti ini di bagian header html
<style type="text/css">
.nocomments {
 display: none;
}
</style>

Sehingga tag html yang menggunakan class nocomments tidak akan terlihat lagi di browser.
Semoga bermanfaat